.
Posted by : Unknown Sabtu, 14 Februari 2015

PENGERTIAN SENAM AEROBIK

Senam aerobik adalah serangkaian gerak yang dipadukan dengan irama musik yang telah dipilih dengan durasi tertentu. Aerobik mengandung pengertian suatu sistem latihan fisik yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pemasukan oksigen di dalam jaringan tubuh. Pemasukan oksigen ini ditentukan oleh kapasitas maksimal paru-paru saat menghirup udara. Latihan aerobik yang dilakukan secara teratur dengan takaran yang cukup akan memperbaiki kerja jantung dan paru-paru.



MANFAAT SENAM AEROBIK

Aerobik dapat meningkatkan stamina dan daya tahan. Pasti setiap manusia pernah mengalami letih dan lesu dalam menjalankan berbagai aktivitas bahkan cenderung mudah sakit. Aerobik merupakan salah satu jenis olahraga yang dapat meningkatkan stamina untuk beraktivitas dan meningkatkan daya tahan tubuh.Meningkatkan fungsi jantung. Nah dalam hal ini aerobik merupakan salah satu jenis olahraga yang cukup ampuh. Aerobik dapat meningkatkan denyut dan menstabilkan irama jantung sehingga akan lebih sehat.Mengurangi Berat Badan. Tentu setiap olahraga memiliki peran dalam menurunkan berat badan manusia, salah satunya adalah aerobik yang terbukti ampuh untuk menurunkan berat badan secara bertahap.Mengurangi berbagai penyakit / mencegah penyakit. Nah yang satu ini penting untuk anda ketahui, aerobik dapat membantu mencegah berbagai penyakit berbahaya sebut saja stroke, jantung, kolesterol, dan berbagai kemungkinan lain bahkan penyakit kanker.Ingin umur panjang ? Aerobik Solusinya. Penelitian yang dilakukan di Universitas Harvard, yang diterbitkan dalam New England Journal of Medicine pada tahun 1986, mengungkapkan bahwa untuk pertama kalinya ada hubungan ilmiah antara olahraga dan umur panjang. Aerobik merupakan salah satu olahraga yang dapat membuat tubuh anda sehat dan memiliki umur panjangMeningkatkan Kesehatan Otot. Otot manusia membutuhkan oksigen untuk membantu agar terhindar dari asam laktat atau limbah lainnya. Aerobik akan mendorong pembuluh darah untuk menyediakan cukup oksigen dalam otot dan menjauhkannya dari berbagai limbah. Selain itu, dengan aerobik juga dapat mengurangi ketidaknyamanan yang dirasakan oleh penderita nyeri otot kronis dan sakit punggung.Meningkatkan mood dan mengurangi stres. Aerobik merupakan salah satu jenis olahraga yang dapat mengaktifkan endorfin yang dapat memberikan rasa tenang dan sejahtera. Selain itu dengan melakukan aerobik anda juga dapat mengurangi stres yang ditimbulkan oleh berbagai aktivitas serta kesibukan anda.Membersihkan arteri. Latihan aerobik dapat meningkatkan HDL (kolesterol baik) sekaligus dapat menurunkan low-density lipoprotein (LDL), kolesterol jahat dalam darah. LDL dapat mengakibatkan penumpukan plak di arteri yang dapat menyebabkan berbagai penyakit kronis seperti jantung.Memperkuat napas/stamina, jika anda sering merasa lelah ketika baru beraktivitas sebentar saja, itu artinya napas anda tidak kuat yang dapat disebabkan oleh lemak dan gangguan aliran oksigen dalam darah. Aerobik rutin dapat membantu mengembalikan fungsi napas agar anda lebih powerful dan kuat beraktivitas.Mengurangi tekanan darah tinggi. Aerobik juga dipercaya dapat membantu mengurangi tekanan darah tinggi secara signifikan dengan membantu melancarkan peredaran darah dan oksigen dalam tubuh.Mencegah diabetes, sudah rahasia umum olahraga seperti aerobik merupakan cara ampuh untuk mencegah diabetes.Mengatasi insomnia, insomnia merupakan penyakit sulit tidur yang dapat disebabkan oleh berbagai hal. Terlepas dari penyebabnya, ternyata aerobik juga dapat membantu anda mengatasi sulit tidur dan membuat anda lebih nyenyak untuk tidur.Aerobik memperkuat tulang dan sendi. Ini adalah manfaat yang sangat penting bagi perempuan karena tulang yang kuat dan sendi mengurangi kemungkinan seorang wanita untuk terkena penyakit osteoporosis.Awet muda. Rajin beraerobik merupakan salah satu rahasia untuk membuat anda awet muda, pembakaran kalori,lemak, dan pembuangan keringat akan membantu meningkatkan elastisitas otot dan kulit sehingga tampak lebih cerah dan bersinar.Untuk ibu hamil, aerobik dapat membantu persalinan normal dengan meningkatkan elastisitas otot.


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Posts

Popular Posts

Welcome to My Blog

Popular Post

Followers

Total Tayangan Halaman

jam digital

Batman Begins - Diagonal Resize 2
Batman Begins - Diagonal Resize 2

awan

lagu

home

animasi bergerak gif
My Widget
My Widget
function setAttributeOnload(object, attribute, val) { if(window.addEventListener) { window.addEventListener('load', function(){ object[attribute] = val; }, false); } else { window.attachEvent('onload', function(){ object[attribute] = val; }); } }

pencarian file

Popular Posts

- Copyright © 2013 Water Life -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -